Halaman

One Piece

One Piece
From now on, no matter what happens, this symbol from our left arms shall forever be the sign of our friendship!

Senin, 23 Januari 2012

Kisah Mahabharata

Nah, dalam topik ini aku akan membahas tentang kisah Mahabharata. Mungkin remaja-remaja dan pemuda zaman sekarang gak tau nih tentang kisah ini. Di waktu tahun 90an cerita ini terkenal banget, karena ini cerita dari India dan kemudian mungkin diadopsikan di daerah Jawa. Kenapa aku nulis topik ini?? Begini ceritanya, Waktu itu lagi beresin kamar eh nemuin komik Mahabharata di lemari, tebelnya minta ampun, novel Harry Potter, ah gak bahkan buku Riley, Math Method in Physical Engineering aja kalah.....
eh apaan sih??!!! ..........

Ya udah mendingan langsung aja deh ke cerita topik permasalahannya...

Mahabharata adalah sebuah karya sastra kepahlawanan dari India yang ditulis oleh Vyasa (Abiyasa)......

tuh bener kan dari India, hahaha....... apaan sih lw???!!!!! #bletak-jedug..... ah iya maaf lanjutin deh....
Inti cerita dari Mahabharata adalah konflik antara sepupu yakni keluarga Kurawa dengan keluarga Pandawa yang saling memperebutkan hak tahta kerajaan Astina.

"bahasanya baku amat mas..." ******
"Emangnya kenapa??" ######
"Itu nanti keliatan jiplak malah.." *****
"emang jiplak dari buku kok, eh tapi bener juga, nanti yang baca juga males, tumben pinter lw.." ######
"ya udah lanjut.." ******

Jadi ini kisah Raja yang punya dua orang anak yaitu Drestata yang terlahir buta, dan Pandu adiknya, karena sang kakak tunanetra maka Pandu diangkat menjadi raja Astina. tapi setelah itu Pandu mati saat usia muda dan meninggalkan lima putra (Yudhistira, Bima, Arjuna, Nakula, Sadewa) Nah, ini nih yang disebut pandawa lima.

Harusnya tahta astina itu dikasih ke putra sulungnya Pandu, tapi karena Yudhistira masih kecil, maka tahtanya diwakili oleh kakaknya Destrata yang mempunyai 100 anak. Duryodhana menganggap bahwa tahta Astina sepenuhnya adalah hak kurawa karena ayah mereka adalah putra sulung dari raja sebelumnya. Sejak itu Kurawa selalu berusaha menghancurkan pandawa dengan berbagai macam cara.

"Ok, udah selesai deh ceritanya...." ######
"apaan udah selesai??!!! begini aja gak seru amat" ******
"emang segini aja kok wong ini cuma pengantar, sebenernya pengen ceritain tentang Pandawa Lima, tapi kalo pembaca gak tau Pandawa Lima gmn??? ######
"bilang dong dari tadi!!!!!!" ******


Nah itulah singkat ceritanya, topik selanjutnya Pandawa Lima akan ditampilkan di postingan berikutnya,. Akhir kata dari kami
Braja : "Saya Braja!"
Musti : "Saya Musti!"
B&M : "Kami Brajamsuti mengucapkan wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh"


Sumber : Komik Garudayana Volume 3, Is Yuniarto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar